REVIEW OBYEK WISATA KAWAH PUTIH | WISATA BANDUNG, CIWIDEY


               Halo sobat fellas semua, kembali dengan Zudaisy blog dengan segala konten menarik didalamnya.  Pada postingan kali ini gw bakal ngasi review, cerita, dan pengalaman pertama gw berkunjung ke kawah putih. Tempat wisata yang udah terkenal juga di bandung. Tapi gw baru kesampaian berkunjung kemarin, hehe… kawah putih merupakan danau yang terbentuk dari letusan Gunung Patuha. Terletak pada ketinggian 2.430m diatas permukaan air laut, kecamatan Ciwidey, Kabupaten Bandung Barat.

                Pada trip kali ini, kita berangkat masi pada saat hari kerja agar bisa leluasa menikmati obyek wisata tanpa harus banyak berdesakan dengan orang lain. Karena baru pertama kali, google maps selalu menjadi andalan untuk menemukan rute terbaik menuju destinasi wisata. Jalan yang kami tempuh cukup jauh terhitung sejak awal keluar dari Kota Bandung menuju Kabupaten Bandung. Kondisi jalan menuju kawah putih cukup baik dan tidak banyak melewati lintasan yang ekstrem.

                Hawa dingin baru akan sangat terasa saat tiba di daerah ciwidey kaki Gunung Pateha menuju kawah putih. Sama seperti obyek wisata bandung lainnya. Akan sangat baik apabila mempersiapkan jaket dan pakaian tebal. Singkatlah kami sampai pada pintu gerbang masuk kawah putih. Ada beberapa alternatif untuk sampai menuju kawah putih.

                Jika kalian menggunakan motor atau rombongan dengan bus pariwisata besar, maka perjalanan kalian akan berhenti pada parkiran bawah untuk selanjutnya melanjutkan perjalanan menuju kawah menggunakan kendaraan bernama ontang anting. Jika menggunakan mobil atau minibus maka kalian dapat melanjutkan perjalanan hingga sampai pada parkiran atas dekat dengan kawah putih. Hal ini didasarkan pada keamanan menuju tempat wisata.

              Harga tiket masuk menuju kawah putih adalah 25.000, kemudian transport ontang-anting sebesar 20.000 pulang pergi. Dan biaya parkir 5000 untuk motor. Sehingga lu harus menyiapkan minimal 50.000 untuk masuk menuju wisata kawah putih. Pada pembelian tiket akan disertakan masker untuk digunakan saat berkunjung ke kawah putih.

                Setelah parkir dan menitipkan helm. Kalian akan menaiki ontang-anting untuk sampai ke kawah. Setiap kendaraan mampu menampung hingga Sembilan orang. Perjalanan tidak lama hanya menempuh jarak sekitar tiga kilometer dari parkiran bawah menuju atas. Pegangan yang kuat diperlukan saat naik ontang-anting karena pengemudinya cukup barbar.

                Sampailah kami diatas untuk menaiki tangga dan menuju kawah putih. Suhu disini berkisar 15oC dan dengan angin yang tidak terlalu kencang. Sedikit peringatan, karena belerang yang dikeluarkan dari dalam dan sisi kawah masih cukup aktif, waktu sehat berkunjung di area kawah putih adalah selama 15 menit saja. Jika mulai merasa sesuatu yang tidak baik segeralah keluar dari sekitar area kawah untuk menghirup udara segar. Jika kalian merasa baik, manfaatkan waktu sebaik mungkin dan hindari terlalu lama berada disekitar area kawah putih.

              Pemandangan area kawah sangat indah sekali, selain karena warna nya yang putih dan kontras dengan hutan sekitar, latar foto kawah adalah latar yang cukup jarang untuk didapatkan, dan memberikan kesan spesial pada foto yang kita ambil. Karena belerang juga, kita dilarang untuk makan di area kawah karena khawatir akan terkontaminasi belerang apa yang kita konsumsi. Gw dan rombongan keluar kompleks kawah dan istirahat sholat. Lantas kami pun turun kembali menuju parkiran bawah.

                Kabut mulai turun saat perjalanan kami kebawah, semakin tebal hingga mengganggu jarak pandang pengemudi sehingga harus menyalakan lampu sorot kendaraan. Sangat beruntung, beberapat saat setelah kendaraan tiba dibawah dan kami turun, hujan deras mengguyur dalam waktu singkat. Rencana kami untuk makan ditempat lain harus urung karena akhirnya kami berteduh disalah satu warung yang ada.

      Diluar dugaan, harga makanan yang ditawarkan tidak semahal yang kami pikirkan. Dengan 10.000 kamu bisa mendapatkan seporsi batagor, atau siomay, atau indomie telur. Jadilah kami bersantap disana. Hujan turun dengan derasnya cukup lama, membuat kami bosan menunggu untunglah kami tetap kering karena usai berkunjung.

                Sedikit saran berdasarkan pengalaman kami. Jika kalian ingin berkunjung ke kawah putih, berangkatlah pada pagi hari dan usahakan selesai pada siang hari sekitar dhuhur atau pukul 12.00 siang. Karena siklus cuaca di kawah putih hampir bisa ditebak bahwa siang hari saat kabut turun maka hujan juga akan segera turun. Dan obyek wisata kawah putih ini memiliki waktu operasional dari jam 08:00- 17.00 dan dapat berubah seiring kondisi cuaca.

                Jika kalian tertarik untuk berkunjung kesini, jangan lupa untuk mempersiapkan segalanya dengan baik, gunakan jaket dan bawa mantel hujan jika kalian menggunakan motor sebagai antisipasi hujan. Karena suhu yang dingin jika merasa tidak kuat untuk berkendara dibawah hujan sebaiknya tunggulah hujan reda karena memang rasanya akan sangat dingin dan beresiko.
Happy Holliday!

REVIEW OBYEK WISATA KAWAH PUTIH | WISATA BANDUNG, CIWIDEY REVIEW OBYEK WISATA KAWAH PUTIH | WISATA BANDUNG, CIWIDEY Reviewed by izzuddinHisyaam on Desember 21, 2019 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.